Diskusi dan Bedah Buku Jihat Memberantas Korupsi

March 22, 2017, oleh: superadmin

Selasa, 21 Maret 2017, MIP UMY dan MIHI UMY bekerjasama dalam mengadakan Diskusi dan Bedah Buku Jihat Melawan Korupsi, karya Abdullah Hehamahua. Acara ini dihadiri ketua Prodi MIP, Ketua prodi MIHI, Dosen UMY, Mahasiswa Pasca Sarjana, dan mahasiswa S1 dari beberapa kampus di Yogyakarta. Pada kesempatan ini, Mantan penasehat KPK sekaligus penulis buku dalam paparannya lebih menekankan pada modus operandi dan dampak dari praktik korupsi. Serta langkah-langkah pencegahan yang harus dilakukan. Kini, koruptor tidak sebatas politisi, menteri dan kepala daerah. Melainkan telah sampai pada pegawai rendahan dilingkungan birokrasi pemerintahan dan aparatur desa.

Menurut penulis, korupsi telah menjadi kejahatan luar biasa. Dengan demikian membutuhkan cara penanganan dan pencegahan yang bersifat sistematis dan komprehensif dalam penyelesaiannya. Pada kesempatan ini,  Abdullah mengajak peserta menjadi bagian dari relawan Jihad Memberantas korupsi. Mengawali dari diri sendiri dalam membentuk karakter yang jujur, disiplin, sederhana, berilmu dan berintegritas. Keberanian menanyakan sumber dana/penerimaan dan melaporkan berbagai bentuk penyimpangan. Pada akhir pembicaraan, mantan ketua umum PB HMI mengharapkan Mahasiswa sebagai generasi masa depan harus lebih pandai memberantas korupsi untuk membebaskan bangsa ini dari sindrom sakit jiwa (mentalitas koruptif).