Kuliah Umum “Urgensi Peran dan Strategi Government Public Relation (GPR) dalam Pengelolaan Informasi Covid-19 di Kabupaten Sleman”

January 20, 2021, oleh: superadmin

Yogyakarta – Program Studi Magister Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (Prodi MIP UMY) menyelenggarakan Kuliah Umum “Urgensi Peran dan Strategi Government Public Relation (GPR) dalam Pengelolaan Informasi Covid-19 di Kabupaten Sleman”. Kuliah umum ini merupakan agenda mata kuliah Komunikasi Pemerintahan yang diampu oleh Dr. Dian Eka rahmawati, M.Si.

Dilaksanakan pada Jumat (18/12) pukul 13.30 WIB, kuliah umum daring ini dihadiri oleh Dra. Shavitri Nurmala Dewi, MA., Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kabupaten Sleman sebagai pembicara. Adapun moderator yaitu Vindhi Putri Pratiwi, S.IP., Asisten Dosen. (Bhk)

Materi pembicara dapat didownload di sini: Kuliah Umum untuk Mahasiswa | Laboratorium Ilmu Pemerintahan UMY

Kuliah Umum dapat ditonton ulang melalui link berikut: Kuliah Umum Komunikasi Pemerintahan – YouTube